Tips

4 Kemasan Makanan Unik Untuk Tradisi Rantangan

Kemasan makanan unik

Menjelang hari raya idul fitri, atau yang biasa disebut hari lebaran, sebagian masyarakat Indonesia masih menjalankan tradisi rantangan, yaitu membawa hidangan makanan dalam rantang, kemasan makanan unik bersusun yang terbuat dari stainless, kepada tetangga, sanak keluarga maupun kerabat.

Biasanya hidangan makanan yang disajikan berupa makanan khas lebaran, berupa sayur ketupat hingga semur daging. Tradisi ini sudah ada dari zaman sebelum kolonial, dan masih melekat hingga sekarang pada sebagian masyarakat. Bagi orang yang menerima kiriman rantang, biasanya mereka akan mengembalikan tempat makan tersebut dalam keadaan bersih atau sudah terisi masakan matang lainnya.

Mengapa tradisi rantangan masih eksis?

Jika merunut dari segi sejarah, tradisi rantangan sudah ada sejak zaman prakolonial dan masih eksis hingga sekarang. Hal ini tentunya karena adanya makna-makna tersendiri dari tradisi rantangan yang dikirimkan kepada beberapa orang terpilih. Penasaran apa saja? Yuk simak detailnya di bawah ini

  • Menjaga silaturahmi

Bagi umat islam, menjaga silaturahmi merupakan sebuah keharusan karena banyaknya manfaat yang bisa didapatkan, misalnya membuka pintu rezeki. Tradisi rantangan ini tetap dilakukan demi menjadi penyambung silaturahmi antar sesama manusia, misalnya kerabat, teman, saudara jauh hingga kolega. kemasan makanan Unikyang digunakan dapat berupa rantang stainless, atau kemasan makanan eco friendly yang terbuat dari plastik seperti kotak makanan jenis thin wall.

  • Ungkapan syukur

Rasa syukur atas limpahan rezeki yang didapat bisa diungkapkan melalui tradisi rantangan ini. Seseorang akan mengirimkan makanan yang sudah dikemas dengan baik untuk orang-orang terdekat maupun yang membutuhkan sebagai rasa syukur. Karena semakin dituntut untuk hidup praktis nan efisien, beberapa orang memilih menggunakan kemasan makanan unik daripada rantang stainless.

  • Sarana berbagi kepada sesama

Berbagi kepada sesama tidak hanya berupa uang, tapi juga dalam bentuk masakan yang dikemas menggunakan kotak makanan yang terbuat dari karton maupun bahan ramah lingkungan lainnya.

Tradisi rantangan semakin hari semakin berkembang, tidak hanya mengirimkan makanan dengan rantang, tapi juga dapat berupa hampers. parcel atau makanan yang dikemas menggunakan kemasan makanan unik tertentu.

Demi kepraktisan, kini masyarakat Indonesia mulai berinovasi dengan menggunakan kemasan makanan eco friendly yang anti tumpah, kedap udara dan pastinya dapat menjaga kualitas makanan itu sendiri saat proses pengiriman. 

4 Kemasan Makanan Unik yang Pas Untuk Tradisi Rantangan

Kemasan Makanan Unik

Rantang yang menjadi salah satu media pengantar masakan matang pada tradisi ini kini mulai memiliki berbagai macam pilihan alternatif kemasan makanan demi kebersihan dan kepraktisan. Berikut ini 4 kemasan makanan unik yang cocok untuk kamu gunakan dalam mengirimkan makanan pada tradisi rantangan.

  • Lunch box Bento

Jenis makanan yang diberikan pada tradisi rantangan memiliki berbagai macam jenis, mulai dari nasi, lauk hewani, hingga sayur mayur. Lunch box bento jadi pilihan yang tepat karena memiliki partisi masing-masing untuk penempatan ragam makanan khas tradisi rantangan tanpa perlu memisahkannya dalam kemasan yang berbeda. Kemasan Makanan Unik jenis ini dapat memberikan kemudahan dan kepraktisan kamu dalam mengirimkan tradisi rantangan kepada sanak keluarga maupun kerabat lho, tapi patut diingat, satu set lunch box bento biasanya hanya untuk 1 porsi. Jadi pastikan kamu mengirimkan porsi yang pas, ya.

  • Bowl

Masakan pada tradisi rantangan yang akan disajikan berupa kuah? Jangan khawatir, kemasan makanan bowl eco friendly dapat kamu gunakan untuk makanan berkuah seperti sayur santan. Pastikan kamu memilih kemasan yang memiliki penutup rapat dan berbasis food grade agar aman dan tetap terjaga kualitas makanan tersebut. Kemasan bowl atau mangkuk biasanya terdiri dari dua jenis pilihan bahan pembuatan, yaitu plastik dan paper yang dilengkapi dengan penutup agar menjaga kualitas makanan tetap baik,

  • Rice Box

Rice Box umumnya terbuat dari kertas berkualitas yang tidak mudah rusak atau robek. Kemasan makanan unik ini cocok digunakan untuk menyimpan makanan yang padat dan kering seperti nasi atau lauk pauk lainnya. Kemasan makanan ini dapat dikatakan sebagai kemasan makanan higienis yang terbebas dari kuman, bakteri maupun serangga sehingga aman untuk diberikan sebagai salah satu bentuk pelaksanaan tradisi rantangan.

  • Thin Wall 

Kepraktisan membawa makanan matang bisa juga kamu dimaksimalkan dengan menggunakan food container jenis thin wall. Thin wall merupakan kemasan makanan unik yang terbuat dari polypropylene,  tidak mudah tembus air, robek, maupun pecah dan memiliki penutup yang erat. Kemasan Thin wall berbahan plastik eco friendly ini dapat digunakan untuk segala jenis makanan, baik itu berkuah maupun kering tanpa perlu khawatir akan tumpah saat pengiriman menggunakan jasa ekspedisi maupun mengantarkannya sendiri. 

Tradisi rantangan ini juga dapat menjadi salah satu bukti eksistensi pertemanan atau persaudaraan, tapi bukan berarti jika kamu tidak dikirimkan paket rantangan, kamu tidak dianggap ya. Tapi memang ada sebagian orang yang berpendapat bahwa dengan mengirimkan dan menerima tradisi rantangan ini merupakan sebuah eksistensi pengakuan. Semoga artikel ini dapat membantu kamu dalam menentukan jenis kemasan Makanan Unikmana yang akan digunakan saat mengantarkan makanan siap santap dalam tradisi ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *